Home
  • Dunia
  • Elebraria
  • Profil
    • Fiksi
    • Mitologi
    • Negara
  • Sains
  • Top 10
    • Arsitektur
    • Hewan
    • Orang
    • Lain-lain
    • Seni Budaya
    • Teknologi
    • Tempat
    • Tumbuhan
  • Quiz
Elebrary.com - Your Future Library
Beranda  ›  Hewan

Minggu, 18 April 2021

Dunia burung meyimpan banyak misteri-misteri yang semakin hari semakin terungkap. Keanehan-keanehan tersebut mencakup penampilan dan perilaku burung-burung yang hidup di alam. Dari ribuan spesies burung, terdapat beberapa diantaranya yang memiliki hal-hal unik dan terlihat aneh. Burung apa saja yang termasuk dalam daftar burung paling aneh di dunia? Ini dia daftarnya.

10. Cendrawasih biru

Cendrawasih biru
Hutan-hutan pegunungan Papua Nugini menjadi habitat burung cendrawsih ini. Cendrawasih biru memiliki penampilan yang indah sekaligus aneh. Burung ini berbulu jumbai halus dan pada ekornya terdapat dua tali panjang berwarna hitam dengan ujung biru berbentuk bulat.

9. Ayam guinea hering
Ayam guinea hering
Vulturine Geuneafowl atau ayam guinea hering adalah sejenis burung dengan penampilan cukup aneh. Tubuhnya memang seperti kebanyakan ayam guenia, tetapi memiliki kepala seperti burung hering atau burung pemakan bangkai. Selain itu, burung ini juga dapat hidup tanpa air dalam waktu yang lama.

8. Anhinga
Anhinga
Dalam bahasa Tupi, Anhinga berarti burung setan atau burung ular. Burung yang mendiami benua Amerika ini memang terlihat aneh dengan lehernya yang sangat penjang seperti seekor ular.

7. Spoonbill
Spoonbill
Burung rawa ini mempunyai penampilan yang aneh. Sesuai dengan namanya, spoonbill memiliki paruh yang berbentuk seperti sendok. Paruh ini berguna untuk mencari makanannya di daerah berawa-rawa.

6. Dara Inka
Dara Inka
Secara keseluruhan, burung yang hidup di Peru dan Chile ini tidaklah begitu aneh, kecuali dua buah kumis putih yang tumbuh di bawah matanya. Kumis ini cukup panjang dan terlihat seperti dipilin.

5. Bangau Marabou
Bangau Marabou
Berkepala botak dengan bulu-bulu tipis, berwajah dan berparuh kotor, bangau marabou terlihat semakin aneh dengan sebuah kantong besar di lehernya. Anehnya lagi, kantong ini tidaklah berfungsi sebagai penyimpanan makanan seperti pelikan, tetapi sebagai daya tarik mencari pasangan. Daya tarik? Aneh ya?

4. Shoebill
Shoebill
Seperti spoonbill, shoebill juga memiliki paruh yang aneh. Selain ukuran paruhnya yang super besar, bentuk paruh shoebill juga mirip dengan ujung sepatu. Oleh karena itulah bangau ini disebut shoebill.

3. Frogmouth Srilanka
Frogmouth Srilanka
Frogmouth berarti bermulut seperti katak. Nama ini memang sesuai untuk burung hantu ini. Paruhnya yang lebar dan pendek membuatnya terlihat seperti katak. Burung frogmouth Srilanka adalah yang paling aneh diantara semua jenis Frogmouth.

2. Belibis semak
Belibis semak
Belibis semak adalah burung berpenampilan aneh dari Amerika. Belibis semak jantan berekor seperti kipas dengan bulu putih seperti mantel di lehernya. Pada bagian dada, terdapat sebuah kantung udara yang dapat digelembungkan untuk membuat suara yang aneh dengan tujuan menarik  pasangannya.

1. Cendrawasih kerah
Cendrawasih kerah
Dikenal juga sebagai Superb Bird of Paradise, cendrawasih kerah jantan memiliki ritual unik saat menarik perhatian betinanya. Burung ini akan mengembangkan bulu-bulu disekitar leher dan punggungnya hingga membentuk kipas. Saat betina mendekat, cendrawasih kerah jantan akan meloncat ke kiri dan ke kanan sambil mengibaskan sayapnya pada ekor hingga menghasilkan bunyi 'pak-pak'. Burung cendrawasih kerah terlihat seperti seorang pemain reog Ponorogo yang tangkas berakrobat.

Maruta Satya April 18, 2021 Elebrary Indonesia

10 Burung dengan Penampilan Paling Aneh di Dunia

Posted by Maruta Satya on Minggu, 18 April 2021
Dunia burung meyimpan banyak misteri-misteri yang semakin hari semakin terungkap. Keanehan-keanehan tersebut mencakup penampilan dan perilaku burung-burung yang hidup di alam. Dari ribuan spesies burung, terdapat beberapa diantaranya yang memiliki hal-hal unik dan terlihat aneh. Burung apa saja yang termasuk dalam daftar burung paling aneh di dunia? Ini dia daftarnya.

10. Cendrawasih biru
Cendrawasih biru
Hutan-hutan pegunungan Papua Nugini menjadi habitat burung cendrawsih ini. Cendrawasih biru memiliki penampilan yang indah sekaligus aneh. Burung ini berbulu jumbai halus dan pada ekornya terdapat dua tali panjang berwarna hitam dengan ujung biru berbentuk bulat.

9. Ayam guinea hering
Ayam guinea hering
Vulturine Geuneafowl atau ayam guinea hering adalah sejenis burung dengan penampilan cukup aneh. Tubuhnya memang seperti kebanyakan ayam guenia, tetapi memiliki kepala seperti burung hering atau burung pemakan bangkai. Selain itu, burung ini juga dapat hidup tanpa air dalam waktu yang lama.

8. Anhinga
Anhinga
Dalam bahasa Tupi, Anhinga berarti burung setan atau burung ular. Burung yang mendiami benua Amerika ini memang terlihat aneh dengan lehernya yang sangat penjang seperti seekor ular.

7. Spoonbill
Spoonbill
Burung rawa ini mempunyai penampilan yang aneh. Sesuai dengan namanya, spoonbill memiliki paruh yang berbentuk seperti sendok. Paruh ini berguna untuk mencari makanannya di daerah berawa-rawa.

6. Dara Inka
Dara Inka
Secara keseluruhan, burung yang hidup di Peru dan Chile ini tidaklah begitu aneh, kecuali dua buah kumis putih yang tumbuh di bawah matanya. Kumis ini cukup panjang dan terlihat seperti dipilin.

5. Bangau Marabou
Bangau Marabou
Berkepala botak dengan bulu-bulu tipis, berwajah dan berparuh kotor, bangau marabou terlihat semakin aneh dengan sebuah kantong besar di lehernya. Anehnya lagi, kantong ini tidaklah berfungsi sebagai penyimpanan makanan seperti pelikan, tetapi sebagai daya tarik mencari pasangan. Daya tarik? Aneh ya?

4. Shoebill
Shoebill
Seperti spoonbill, shoebill juga memiliki paruh yang aneh. Selain ukuran paruhnya yang super besar, bentuk paruh shoebill juga mirip dengan ujung sepatu. Oleh karena itulah bangau ini disebut shoebill.

3. Frogmouth Srilanka
Frogmouth Srilanka
Frogmouth berarti bermulut seperti katak. Nama ini memang sesuai untuk burung hantu ini. Paruhnya yang lebar dan pendek membuatnya terlihat seperti katak. Burung frogmouth Srilanka adalah yang paling aneh diantara semua jenis Frogmouth.

2. Belibis semak
Belibis semak
Belibis semak adalah burung berpenampilan aneh dari Amerika. Belibis semak jantan berekor seperti kipas dengan bulu putih seperti mantel di lehernya. Pada bagian dada, terdapat sebuah kantung udara yang dapat digelembungkan untuk membuat suara yang aneh dengan tujuan menarik  pasangannya.

1. Cendrawasih kerah
Cendrawasih kerah
Dikenal juga sebagai Superb Bird of Paradise, cendrawasih kerah jantan memiliki ritual unik saat menarik perhatian betinanya. Burung ini akan mengembangkan bulu-bulu disekitar leher dan punggungnya hingga membentuk kipas. Saat betina mendekat, cendrawasih kerah jantan akan meloncat ke kiri dan ke kanan sambil mengibaskan sayapnya pada ekor hingga menghasilkan bunyi 'pak-pak'. Burung cendrawasih kerah terlihat seperti seorang pemain reog Ponorogo yang tangkas berakrobat.

Other Articles

  • Daftar Nama Dewa-dewi dalam Mitologi Hindu
  • Siwa (Mitologi Hindu)
  • Hukum-hukum Dasar Fisika dan Rumus-rumusnya
  • 10 Negara dengan Populasi Katolik Terbesar di Asia
  • 10 Negara dengan Populasi Syiah Terbesar di Dunia
  • Wisnu (Mitologi Hindu)
  • Brahma (Mitologi Hindu)
  • 10 Negara dengan Jumlah Anggota Pramuka Terbesar di Dunia
  • 10 Negara dengan Populasi Kristen Protestan Terbesar di Dunia
  • Daftar Nama Dewa-dewi dalam Mitologi Mesir

About / Kontak / Privacy
Copyright © Elebrary. All rights reserved